Video Jamaah Buang Karpet Masjid Gegara Caleg Tagih Suara Usai Jumatan

Video Jamaah Buang Karpet Masjid Gegara Caleg Tagih Suara Usai Jumatan

HARIANNKRI.COM – Beredar di media sosial video jamaah masjid ramah-marah hingga membuang karpet masjid. Diduga peristiwa ini terjadi karena dipicu kekesalan akibat usia sholat Jumat seorang caleg yang menagih janji suara pada pilpres dan pileg .

Video yang berdurasi 4 menit 58 detik ini menayangkan peristiwa jamaah masjid mengerubuti seseorang yang kemudian masuk ke dalam mobil dengan dibantu petugas kepolisian. Tidak dijelaskan dalam video tersebut kapan dan dimana lokasinya. Di video tersebut hanya dijelaskan bahwa peristiwa tersebut terjadi usai sholat Jumat (19/4/2019).

Dari suara yang mengambil video, dijelaskan bahwa kemarahan jamaah tersebut dipicu oleh protes seorang caleg. Dijelaskan bahwa usai sholat Jumat, ia merasa dirugikan karena telah menyumbang untuk masjid. Namun perolehan suara masyarakat sekitar masjid tersebut dinilai tidak sepadan. Ia juga memprotes suara untuk pilpres juga tidak sesuai dengan keinginannya.

Diduga tidak terima karena sumbangan tersebut mempunyai tendensi, akhirnya jamaah tersebut beramai-ramai mengeluarkan karpet masjid. (OSY) 

Loading...