Sekda Raja Ampat: Pemilukada Usai, Aparatur Fokus Laksanakan Tusi

Sekda Raja Ampat: Pemilukada Usai, Aparatur Fokus Laksanakan Tusi
Sekretaris Daerah Kabupaten Raja Ampat, Dr Yusup Salim. M.Si saat Memimpin Apel Pagi, Senin (14/12/2020)

HARIANNKRI.ID – Sekretaris Daerah Kabupaten Raja Ampat (Sekda Raja Ampat) Dr Yusuf Salim MSi mengingatkan seluruh jajaran aparatur yang berada di kabupaten ini agar kembali fokus pada tugas dan fungsi masing-masing. Ada lembaga resmi yakni KPU dan Bawaslu yang akan bekerja sesuai dengan koridor masing-masing.

Hal ini diingatkan Sekda Raja Ampat saat memimpin apel Senin 14 Desember 2020 di lapangan apel Pemerintah Kabupaten Raja Ampat.

“Pemilukada tanggal 9 telah selesai. Kita seluruhnya apalagi aparatur sipil negara dan honorer tidak usa ikut-ikutan ya, biarlah mekanisme demokrasi atau politik itu berjalan dalam koridornya oleh lembaga resmi seperti KPU dan bawaslu. Kita tidak usa memanas-manasi suasana dengan facebook dan lain sebagainya. Sekali lagi saya ingatkan itu, tadi saya diingatkan oleh Bapak Wakil untuk mengingatkan kita semua, mari sudah selesai” Ucap Sekda Raja Ampat.

Ia menegaskan semua Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk kembali menjalankan tugas masing-masing. Sesuai dengan kewenangan yang sudah diembankan kepada masing-masing aparatur.

“Kita sebagai aparat sipil negara. Mari kita jalankan tugas kita masing-masing sesuai dengan kewenangan yang ada di tangan kita masing-masing,” tegas Yusuf Salim.

Sekda Raja Ampat: Pemilukada Usai, Aparatur Fokus Laksanakan Tusi
Para ASN dan Honorer Saat mengikuti Apel Pagi

Lebih lanjut ia menegaskan, akan ada evaluasi besar-besaran di segala bidang termasuk kebijakan-kebijakan. Evaluasi didasari pada temuan dari lembaga pengawas yang ada di lingkungan pemerintah baik itu Inspektorat (APIP), BPK, BPKP, Inpektorat Jenderal.

“Yang di evaluasi termasuk saya sebagai Sekda, Pimpinan OPD, Pejabat Eselon III dan IV termasuk honorer. Kita semua akan dievaluasi oleh pimpinan daerah. Apa bentuk evaluasinya, pimpinan daerah yang tahu, Kita siap untuk dievaluasi,” ujarnya.

Sekda Raja Ampat kembali mengingatkan kepada aparatur untuk tetap menerapkan dan mentaati protokol kesehatan. Karena sampai saat ini wabah Covid-19 belum berakhir.

“Covid atau corona sampai detik ini masih ada di Raja Ampat dan juga di belahan dunia lain. Sehingga protocol Kesehatan perlu kita perhatikan dengan sungguh-sungguh,” tutupnya, (HSG)

Loading...