Kebumen Siapkan Ruang Isolasi Mandiri Covid-19 Kapasitas 1.300 Orang

Kebumen Siapkan Ruang Isolasi Mandiri Covid-19 Kapasitas 1.300 Orang
Kapolres Kebumen AKBP Piter Yanottama saat meninjau salah satu ruangan isolasi mandiri Covid-19 di Kabupaten setempat, Kamis (10/6/2021)

HARIANNKRI.ID – Mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19, Kabupaten Kebumen menyiapkan sejumlah ruang isolasi mandiri dengan total kapasitas sekitar 1.300 orang. Jumlah tersebut tersebar di kecamatan-kecamatan yang ada di kabupaten setempat dan kemungkinan akan bertambah.

Dijelaskan Kapolres Kebumen AKBP Piter Yanottama melalui Kasubbag Humas Polres Kebumen Iptu Tugiman, ruang isolasi mandiri disiapkan sebagai langkah awal bila terjadi lonjakan.

“Ini adalah langkah awal upaya antisipasi,” jelas Iptu Tugiman, Kamis (10/6).

Dijelaskan Iptu Tugiman, meski telah disiapkan ruang isolasi mandiri, ini hanya persiapan saja. Ia berharap tidak terjadi situasi kontijensi lonjakan kasus positif Covid-19. Warga diimbau untuk selalu patuh Prokes 5M karena cara tersebut dinilai efektif untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. (OSY)

Daftar Kecamatan di Kabupaten Kebumen Yang Telah membuat Ruang Isolasi Mandiri

No Kecamatan Kapasitas Lokasi
1 Adimulyo 60 orang Gedung BP LKMD Adimulyo
2 Sempor 60 orang Bekas Gedung SD Bonsari Kecamatan Sempor
3 Sadang 80 orang Aula Korwil Disdik Seboro
4 Klirong 100 orang Bekas Gedung SD Karangglonggong Klirong
5 Karangsambung 100 orang SMP Negeri Kaligending Karangsambung
6 Mirit 60 orang Bekas Gedung SDN 2 Selotumpeng
7 Karanggayam 30 orang SD Karanggayam 3
8 Puring 100 orang Bekas Gedung SDN Sitiadi
9 Gombong 100 orang GOR Manunggal Gombong
10 Ambal 100 orang SMP Desa Ambalkliwonan
11 Petanahan 100 orang GOR Petanahan
12 Pejagoan 10 orang Rumah Dinas Camat Pejagoan
13 Prembun 100 orang GOR Desa Sidogede Prembun
14 Rowokele 30 orang Gedung PAUD Desa Rowokele dan di SD Negeri  3 Bumiagung
15 Padureso 20 orang Gedung Eks Puskesmas Padureso
16 Sruweng 30 orang Gedung PGRI kecamatan Sruweng
17 Karanganyar 70 orang SDN 5 Karanganyar
18 Kuwarasan 80 orang Bekas Gedung SD Sawangan
19 Ayah 60 orang Gedung SDN 2 Demangsari
Loading...